Maret 2015

    Milad SDIT Alam Ke-13 : Jalan Sehat, Nuris Expo dan Launching Taman Sains

    Dear SDITAlamania, hari Ahad, 29 Maret 2015 adalah momen perdana peringatan Milad SDIT Alam Nurul Islam yang tahun ini sudah menginjak usia yang ke-13. Meski bukan inti pada keharusan untuk merayakan, namun yang paling penting momen tersebut bisa menjadi saat yang bisa dimanfaatkan untuk dilakukan kegiatan yang bermanfaat bagi semua. Siswa, guru, orang tua/wali dan para mitra. Jadilah satu kegiatan gathering atawa kumpul bersama. Diawali dengan jalan sehat yang disertai pembagian doorprize, Nuris Expo dan Launching Taman Sains.
     Jam 7 tepat para peserta jalan sehat yang terdiri dari siswa, guru dan orang tua/wali dilepas oleh kepala sekolah ust. Ariefuddin. Barisan jalan sehat menyusuri jalan ke arah barat menuju dusun Beji. Kemudian memutar ke selatan melewati perumahan Gumuk Asri dan balik kembali ke SDIT Alam. Di tengah perjalanan tak lupa panitia membagikan nomor doorprize yang akan diundi sewaktu finish nanti. Para peserta tidak dipungut biaya, sedangkan doorprize diperoleh dari para sponsor dan donatur baik dari orang tua/wali maupun mitra.
    Di finish sudah menyambut duo MC ust. Yunarko dan ust. Abdullah Imaduddin alias ust. Gusdul. Para peserta jalan sehat dipersilahkan untuk menikmati belanja di stan-stan Nuris Expo yang tersebar di sisi barat dan utara panggung, serta di bagian timur. Panitia tidak memperkenankan kendaraan baik mobil maupun motor untuk parkir di SDIT Alam, sehingga lapangan parkir tampak lengang bisa dipakai untuk kumpul bersama antar keluarga.
     Keberadaan Taman Sains ini sebagai media pembelajaran dan bermain siswa. SDIT Alam Nurul Islam mempunyai 3 karakter yang akan dibentuk dalam setiap diri siswa. Sholih, Ilmuwan dan Pemimpin. Disingkat SIP. Nah, kalo selama ini SDIT Alam sudah mempunyai masjid megah, program BTAQ, Tahfidh, mabit untuk menginspirasi dan membentuk karakter Sholih. Tak ketinggalan SDIT Alam juga mempunyai instalasi outbound yang keren, program mukhayyam, berkebun, beternak dan berjualan yang ditujukan untuk menginspirasi dan membentuk karakter Pemimpin. Kini, giliran instalasi-instalasi yang akan menginspirasi dan membentuk karakter Ilmuwan yang akan dipasang di seluruh area SDIT Alam. Sehingga anak akan terinspirasi dan timbul passion atau panggilan jiwa untuk muncul karakter ilmuwan di diri mereka. Demikian laporan kepala sekolah ust. Ariefuddin mengawali prosesi Launching Taman Sains.
     

    Tidak ketinggalan, Ketua Yayasan Nurul Islam, Pak Edi Tri Cahyono, MM menyampaikan perkembangan lembaga-lembaga pendidikan di bawah Yayasan Nurul Islam. Alhamdulillah hingga saat ini Nurul Islam sudah mempunyai lembaga pendidikan dari jenjang PAUD hingga SMP. Sudah menjadi tekad yayasan bahwa dalam proses perjalanannya meski mempunyai visi dan misi sendiri akan berjalan memenuhi standar regulasi yang berlaku. Sehingga yayasan sebagai lembaga bisa menjadi mitra pemerintah dalam memajukan pendidikan di negeri ini.
    Kepala Bidang Kurikulum dan Kesiswaan Dikpora Sleman, Bapak Drs. Eri Widaryana, MM. selaku yang mewakili Kepala Dinas Dikpora Sleman menyampaikan apresiasi tinggi kepada SDIT Alam Nurul Islam dengan adanya program Taman Sains ini. Dengan media Taman Sains ini akan memberikan fasilitas kepada siswa supaya belajar sains pada obyeknya secara langsung. Apresiasi tinggi juga disampaikan kepada yayasan Nurul Islam yang telah ikut berperan serta memajukan pendidikan dengan berhasilnya membuat lembaga dari PAUD hingga tingkat SMP. "Kapan SMA akan dibuat?" begitu tantang Pak Eri kepada yayasan. Karena dengan jenjang pendidikan dari PAUD hingga ke level pendidikan tinggi di bawah satu yayasan akan memungkinkan proses pendidikan yang berkesinambungan.
    Dalam hal ini pemerintah memberikan kesempatan luas bagi lembaga pendidikan swasta untuk ikut berperan serta memajukan pendidikan. Dengan catatan, standar pendidikan nasional harus dipenuhi untuk ketertiban proses.
    Launching ditandai dengan peluncuran roket air Taman Sains SDIT Alam Nurul Islam. Semoga dengan cita-cita, inspirasi dan panggilan jiwa mereka mampu setinggi mungkin dan menjadi manusia yang beguna bagi kehidupan.
    Sambil terus menunggu pengundian kupon doorprize, para peserta mengunjungi stand-stand. Komoditas yang laku keras adalah produk minuman dan makanan. Selain menyediakan stand di Nuris Expo, panitia juga membuat buku Katalog yang berisi daftar perusahaan yang berasal baik dari orang tua, guru maupun mitra dengan berbagai jenis latar belakang usaha.
     Selain stand produk jualan, stand Taman Sains menampilkan peralatan baru yang akan segera dipergunakan. Diantaranya pojok E-Kiosk yang berisi multimedia pembelajaran serta game berbasis komputer. Siswa tinggal sentuh saja dalam mengoperasikan E-Kisok ini. Juga ada Teropong Bintang jenis Sky-Watcher berdiameter 90mm. Teropong ini dilengkapi dengan digital eyepice sehingga bisa dioperasikan melalui koneksi usb ke komputer dan bisa disaksikan bersama-sama.
    Stand yang tak ketinggalan seru adalah Pojok Edukasi Reptil. Di sini ditampilkan bermacam reptil, ada ular Phyton, kura-kura, Iguana. Mereka dari komunitas reptil mengenalkan hobi reptil kepada anak-anak. Alhamdulillah, Momen peringatan Milad ke-13 ini sukses terselenggara, semoga SDIT Alam semakin komit dengan visi dan misi pendidikannya. Amiin

    Parenting School ke-5 : The Power of Child Brain

    Dear SDITAlamania, mengikuti forum parenting menjadi hal yang wajib untuk setiap orang tua. Karena sewaktu menjadi orang tua tidak semua lulus dari sekolah para orang tua. Semua orang tua langsung menjadi orang tua tanpa dilatih dahulu. Untuk itu, kehadiran Parenting School menjadi satu yang harus menjadi berarti. Kali ini, parenting ke-5 di tahun ajaran ini menghadirkan pembicara dari Medan. Dody Hartopo, pemerhati pendidikan usia dini yang bekerjasama dengan Penerbit Tigaraksa.
    Topik yang diangkat kali ini adalah The Power of Child Brain. Membahas pentingnya otak yang harus distimulasi sejak usia dini. Di awal materi, pak Dody menyampaikan tentang sebuah lowongan. Lowongan pekerjaan yang mengharuskan siap kerja 24 jam, tidak diperkenankan libur. Siap memerankan motivator, pengacara, juru damai, hakim sekaligus pembantu. Siap antar jemput sekolah, membacakan cerita menjelang tidur. Itulah profesi menjadi orang tua. Jika menjadi orang tua belum merasakan lelah maka hal tersebut belum bisa dikatakan orang tua yang berhasil. Memang menjadi orang tua harus siap lelah. Meski dengan energi sisa.
     Otak manusia terdiri dari banyak sekali sel yang disebut dendrit. Saat dendrit-dendrit itu terkoneksi maka kecerdasan manusia mulai tumbuh. Nah untuk menghubungkan setiap dendrit dibutuhkan stimulasi. Banyak penelitian yang membuktikan bahwa usia 0 hingga 6 tahun adalah masa keemasan otak manusia tumbuh dengan pesat. Sehingga saat-saat itu sangat tepat manakala stimulasi-stimulasi sering diberikan kepada anak.
     
    source : hedgy.com
    Bentuk stimulasi bisa dilakukan dengan berbagai macam. Mulai dengan gerakan, suara, sentuhan. Bisa kita saksikan bersama, betapa banyak kemampuan yang dilakukan oleh manusia di usia sangat belia. Kita bisa lihat saat usia 1 tahunan, anak sudah mulai merangkak hingga tegak berjalan. Selanjutnya mengenali bahasa ibu yang harus menghafal beratus kosa kata. Maka jika stimulus itu dilakukan lebih sering maka tentu kemampuan kecerdasan anak akan berkembang pesat.

    Milad 13 SDIT Alam : Gelar Potensi Siswa, Satwa Masuk Sekolah dan Bioskop 3D

    Dear SDIT Alamania, tak terasa SDIT Alam sudah menginjak usianya yang ke-13. Usia yang sudah remaja dan tentu masuk ke gerbang kedewasaan. Jika diibaratkan sekolah sudah lulus pendidikan dasar masuk ke pendidikan menengah. Sudah baligh dan juga seharusnya aqil juga. Di usianya yang ke-13, tahun ini dimanfaatkan dengan momen acara tahunan Gelar Potensi Siswa atawa GPS. Biasanya GPS dilaksanakan di akhir penghujung semester Genap. Karena waktu yang kurang panjang untuk menampilkan semua potensi seni siswa, maka di tahun ini diajukan pas milad SDIT Alam.

    Acara GPS dibuka oleh ustadz Budi Suprayitno dan ustadz Bintara. GPS ini akan rutin tahunan dilaksanakan untuk mewadahi unjuk potensi seni siswa. Juga sebagai sarana siswa bisa menilai tampilan temannya dengan memberikan apresiasi dan masukan. Potensi yang ditampilkan untuk kali ini tidak dibatasi. Maksudnya semua kelas diberikan kesempatan untuk tampil tanpa dieliminasi saat diadakan audisi. Selain perwakilan kelas juga tampil perwakilan dari club bakat dan minat. Dari hasil audisi tercatat ada 30 tampilan yang akan manggung di GPS kali ini.



     Nah acara ini diformat unik deh. Habisnya pembawa acara atawa MC seperti penyiar radio. Jadinya acara ini diberi judul juga NURIS FM Radio Show. Sebagai penyiarnya ust. Yunarko dan ust. Rusmi.
    Ini nampak deket. Kalo nampak utuhnya begini nih.
    Tak ketinggalan, setiap 5 penampilan akan diberi komentar oleh dewan juri. Mereka terdiri dari Ust. Budi, ustadzah Maryani, ustadzah Zahro dan Miss Misa.
     Mereka berempat akan menentukan 5 terbaik yang akan tampil di acara Jalan Sehat keluarga besar SDIT Alam Nurul Islam hari Ahad, 29 Maret 2015. Guru, Karyawan, Siswa dan Orang tua/Wali. Selesai seluruh rangkaian GPS, setelah Dhuhur ada 2 acara menarik. Satwa Masuk Sekolah yang akan dibersamai dengan tim dari Gembiraloka Zoo dan Bioskop 3D.

    Yang lihat bioskop 3D pol antrinya. Meski tiket masuk Rp. 10.000, penasaran anak-anak tinggi untuk menikmati film dengan teknologi 3D ini. Di hari spesial SDIT Alam cukup seru. Jangan lupa ya acara hari Ahad 29 Maret 2015, Jalan Sehat, Nuris Expo dan Launching Taman Sains SDIT Alam Nurul Islam

    Ketentuan Peserta Event Milad 13 Tahun SDIT Alam Nurul Islam



    Syarat dan Ketentuan peserta Event

      Katalog Produk

    1.       Manfaat/keuntungan
    - produk dapat dilihat/diketahui seluruh potensi pasar Nurul Islam
    -meningkatkan relasi bisnis dikalangan keluarga besar SDIT Alam Nurul Islam
    Persebaran

    •  katalog akan diberikan secara Cuma-Cuma kepada seluruh wali murid SDIT Alam Nurul Islam serta lingkungan sekitar

    • akan di cetak 500 eksemplar

    Ketentuan :
    ·          1 space ukuran kartu nama seharga Rp 50.000
    ·         design dan logo dari  pelaku usaha
    ·         Urutan produk berdasarkan kategorisasi produk


    Daftar harga :
    Ukuran
    Space halaman
    Ukuran setengah folio
    Harga
    Keterangan
    Kartu nama
    Halaman  dalam katalog
     Rp  50.000,-

    setengah halaman
    Halaman  dalam katalog
    Rp  100.000,-

    Full 1 hal
    Halaman  dalam katalog
    Rp  175.000,-





    Kartu nama
    Cover Belakang
    Rp   75.000,-

    setengah halaman
    Cover belakang
    Rp 150.000,-

    Full 1 hal
    Cover belakang
    Rp 250.000





    Kartu nama
    Balik Cover depan  Belakang
    Rp   60.000,-

    setengah halaman
    Balik Cover depan  Belakang
    Rp 125.000,-

    Full 1 hal
    Balik Cover depan  Belakang
    Rp 225.000


     Bazar GPS

    1.       Manfaat
    ·         menjadi teladan siswa dalam bertransaksi
    ·         memberi teladan kepemimpinan
    2.       Persebaran/potensi pasar
    ·         Siswa SDIT Alam Nurul Islam
    3.       Syarat dan ketentuan :
    ·         meja dan kursi ambil dan mengembalikan sendiri, kecuali untuk orang luar
    ·         menjaga kebersihan lingkungan berjualan
    ·         menyediakan kuliner sehat (tanpa pemanis, MSG dan pengawet)
    ·         Untuk produk dari luar ( buku 15-20 % dari omzet)
    ·         untuk produk makanan dikhususkan untuk guru dan karyawan

    Nuris Expo

    1.       Manfaat
    ·         bertemunya produsen dan buyer
    ·         dikenalnya produk oleh wali siswa
    2.       Potensi pasar
    ·         siswa sebanyak 421
    ·         orangtua 600
    ·         adik-kakak 400
    3.       Syarat dan ketentuan
    ·         panitia menyediakan stand sederhana tercantum dalam peta
    ·         harga disesuaikan dengan kedekatan panggung
    ·         Area selasar   dan panggung utama  Rp 100.000,- = stan A
    ·         Area selasar parkir atas Rp 50.000,- = stan B
    4.       Fasilitas stan
    ·         stan A. ukuran space 1,5 X 1,5 m
    - mendapat 1 box snack
    - meja siswa 1 kursi 1
    ·         stan B
    - ukuran space 1 X 1 m
    - mendapat 1 box snack
    - meja kursi plastik/market day



    mohon untuk memberikan tanggapan

    Sebelum tanggal 20 Maret 2015  guna

    mempermudah dalam pendataan

    CP : Sunarsih –0274 806 72 82/ 088802730524
     
      Download Sponsorship

    Wahana Taman Sains SDIT Alam

    Dear SDIT Alamania, ada yang baru lho di SDIT Alam. Maksudnya? Betul, kalo kalian datang ke SDIT Alam, akan kalian temui beberapa penampakan baru. Seperti ini nih.
    Atau ini
    Nah, yang gak ketinggalan lagi dan paling seru di akhir-akhir ini adalah ini nih.
    Pada ngapain sih, kok pada duduk berdesakan di situ? Iya, mereka sedang pada terapi kaki. Mereka sedang duduk di tepi kolam panjang yang di dalamnya dihuni si ikan terapi jenis Nilem. Tak ketinggalan bangunan ini nih.
    Bangunan transparan putih menjulang kalo dimasuki rasa hawanya gerah dan panas. Kira-kira untuk apa ya? Trus tak kalah serunya ini nih.
    Dan masih akan banyak beberapa kejutan baru. Yup, itu semua wahana-wahana yang akan melengkapi media di SDIT Alam Nurul Islam. Wahana Taman Sains SDIT Alam Nurul Islam.